16 Puskesmas Dan Satu Rumah Sakit Kelas D Yang Ada Di Kabupaten Pasaman Di Lakukan Penilaian Akreditasinya
16 Puskesmas Dan Satu Rumah Sakit Kelas D Yang Ada Di Kabupaten Pasaman Di Lakukan Penilaian Akreditasinya

PASAMAN, Nusantaramedia.co.id - Tahun 2023 sebanyak 16 Puskesmas yang ada di Kabupaten Pasaman di tambah satu Rumah Sakit  Kelas D Kabupaten Pasaman dilakuakan penilaian Akreditasinya yang dimulai dari tanggal 11 September - bulan November 2023.

Kepala Dinas Kesehatan Arma Putera, SKM mengatakan. Untuk Akreditasi ini, kita memang berkewajiban untuk harus mengakreditasikan 16 puskesmas kita di tahun 2023 ini.

Karena akreditasi ini sangat penting bagi Puskesmas kita, jika Puskesmas kita tidak terakreditasi di tahun 2024 nati, maka BPJS tidak mau lagi bekerja sama dengan kita dan segala upaya akan kita lakukan agar ke 16 Puskesmas ditambah 1 Rumah Sakit Kelas D yang ada di Pasaman Terakreditasi. Ucap Arma Putera kepada Nusantaramedia.co.id saat di wawancara diruangannya. Jum'at (15/9/2023)

Arma Juga mengatakan, Pada tanggal 11 kemarin kita sudah mulai melakukan serve di Puskesmas Pintu Padang dan sekarang kita melanjutkan  survenya di Puskesmas Ladang Panjang, kita akan terus melakukan surve ini sampai bulan November.

Adapun untuk mendapatkan akreditasi ini, terlebih dahulu kita harus melihat sejauh mana kita menyediakan sarana dan prasarana puskesmas, dan mencukupi sembilan tenaga dasar yang ada di puskesmas harus kita lengkapi. Ungkap Arma

Kemudian bagai mana kegitan kegitan di puskes itu bisa dilaksanakan di seluruh sektor yang berkoordinasi dengan Jorong, Nagari, dan seluruh sektor yang ada di Kecamatan, ujarnya

"Mudah mudahan di akhir bulan november nanti kita bisa menyelesaikan surve ke Puskesmas yang ada di Kabupaten Pasaman, dan menerima hasil yang memuaskan" Tutup Kadis Dinkes Arma Putera, SKM.

 

(Joni)