Jakarta - Presiden Republik Indonesia Ir. H. Joko Widodo memberikan arahan pada Konsolidasi Nasional 2023 Dalam Rangka Persiapan Pemilu 2024, di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (30/12/2023).
Dalam arahannya, Presiden Jokowi menekankan KPU dari pusat sampai daerah harus siap menjalankan pemilu yang jujur dan adil, yang dipercaya oleh rakyat. Jokowi meminta KPU memastikan tata kelola baik, kesiapan petugas harus baik, ketersediaan logistik distribusi logistiknya juga harus baik, kesiapan sistem dan teknologi harus baik. KPU, kata Jokowi, harus memastikan seluruh warga negara Indonesia yang memiliki hak pilih dapat menggunakan hak pilih secara bebas, rahasia, tanpa diskriminasi.
Kegiatan Konsolidasi Nasional 2023 Dalam Rangka Persiapan Pemilu 2024 juga diisi dengan diskusi panel yang dihadiri oleh Ketua KPU Hasyim Asy’ari, Anggota KPU Yulianto Sudrajat, Idham Holik dan Sekretaris Jenderal KPU Bernad Dermawan Sutrisno di Istora Senayan, Jakarta, Sabtu (30/12/2023).
Narasumber yang hadir, yaitu dari Mabes Polri Komjen Pol. Mohammad Fadil Imran, Polri Kabaharkam, Nyoman Adhi Suryadnyana, Anggota BPK, Nawawi Pomilongo, Ketua KPK Dr. Reda Manthovani, Jamintel Jaksa Agung, Laksda Rachmad Jayadi, Asops Panglima TNI, dan Togap Simangunsong, Plh. Dirjen Politik dan Pemerintahan Umum Kemendagri dengan moderator Astri Megatari, Anggota KPU Provinsi DKI Jakarta.
Turut hadir, pejabat eselon I, II serta jajaran pejabat, tenaga ahli dan staf Setjen KPU, serta Ketua, Anggota, Sekretaris dan jajaran sekretariat KPU Provinsi/KIP Aceh, KPU/KIP Kabupaten/Kota se-Indonesia.
(Redaksi)